Kubu Raya (Suara Lawang Kuari) - Ratusan prajurit TNI AD, ibu-ibu Persit, puluhan wartawan dari berbagai media di Pontianak, serta pegawai Rumah Sakit Kartika Husada Pontianak mengikuti kegiatan senam sehat yang berlangsung di halaman Markas Besar Kodam XII/Tanjungpura, Jalan Ahmad Yani, Pontianak, Jumat (15/11/2024). Acara ini digelar untuk meningkatkan kebugaran fisik, kesehatan mental, serta mempererat hubungan antara TNI dan media.Ratusan Prajurit TNI AD dan Wartawan Pontianak Ramaikan Senam Sehat di Kodam XII/Tanjungpura, Jumat (15/11/2024).[SK]
Dalam sambutannya, Pangdam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan, menekankan pentingnya menjaga kondisi fisik dan mental bagi anggota TNI agar dapat melaksanakan tugas dengan optimal.
“Kegiatan ini bukan hanya untuk kebugaran fisik, tetapi juga membantu menjaga kesehatan mental. Media massa yang terlibat diharapkan terus menjadi mitra strategis dalam menyampaikan informasi yang akurat dan bermanfaat bagi masyarakat,” ungkap Mayjen Iwan.
Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kalimantan Barat, Kundori, yang turut hadir dalam acara tersebut, menegaskan pentingnya sinergi antara media dan TNI. Ia menyampaikan bahwa kolaborasi yang baik akan menghasilkan informasi yang berkualitas dan edukatif untuk masyarakat.
“Hubungan yang harmonis antara media dan TNI adalah kunci dalam menyebarkan informasi yang benar dan bermanfaat,” ujarnya.
Senam pagi ini juga diakui sebagai sarana silaturahmi dan bertukar pikiran antara prajurit, media, dan para peserta lain, yang berkontribusi pada peningkatan kerja sama untuk kemajuan bersama.
Kegiatan ini tidak hanya bertujuan menjaga kesehatan fisik, tetapi juga memperkuat komunikasi dan hubungan antar lembaga.
Mayjen Iwan berharap acara senam sehat ini dapat dijadikan agenda rutin di Kodam XII/Tanjungpura, guna memperkuat sinergi dengan media dan menjaga kesehatan personel.
“Saya selalu berharap bahwa awak media adalah garda terdepan untuk memberikan informasi kepada masyarakat melalui pemberitaan,” pungkasnya di hadapan para peserta.
Kegiatan ini menciptakan suasana akrab dan penuh semangat, menjadi contoh nyata kolaborasi positif antara institusi militer dan media untuk kepentingan masyarakat luas.[SK]