Streaming Radio Lawang Kuari

Jelang Tahun Baru 2021, Harga Cabai di Sekadau Naik

Editor: Redaksi author photo

Cabai

SEKADAU---
Menjelang awal tahun 2021 harga pangan di Sekadau tergolong cukup stabil, hanya saja kenaikan terjadi pada saat ini harga cabai cukup tinggi dan naik dari Minggu sebelumnya.

Indah salah seorang penjual di pasar Sekadau mengatakan lonjakan harga cabai terjadi hampir dua kali lipat di Sekadau.

"Lonjakan harga cabai terjadi sebelum natal dan memang lonjakan harganya itu langsung sangat terasa hampir dua kali lipat harga sebelunya," ungkap Indah di Pasar Sekadau

Indah mengatakan harga cabai merah kriting mengalami kenaikan tidak terlalu signifikan dari harga awal Rp. 45.000 per Kilo.

"Harga cabai merah kriting tidak terlalu signifikan naik hanya berapa persen kenaikan saja yang awalnya Rp.45.000 sekarang menjadi Rp. 55.000 per kilo nya," sebutnya

Sementara itu Indah mengatakan bahwa yang melonjak sangat signigikan terjadi pada cabai cakra yang terjadi kenaikan mencapai 90 persen.

"Yang cukup signifikan naik cabai cakra dari sebelum menjelang tahun baru harga masih berkisar Rp. 50.000 - Rp.60.000 sekarang naik menjadi Rp. 90.000- Rp.110.000 per kilo nya," sebut Indah.

sejauh ini harga setabil, kecuali memang harga cabai yang kenaikannya cukup signifikan," terangnya. [adi]


Share:
Komentar

Berita Terkini