Streaming Radio Lawang Kuari

Suara Kalbar Institute Gelar Pelatihan Jurnalistik di Sekadau, Kader Jurnalis Muda

Editor: Layli author photo

Foto Bersama usai acara Pelatihan Jurnalistik 2023 yang digelar Suara Kalbar Institute, Senin (19/6/2023).
SEKADAU - Suara Kalbar Institute menggelar Pelatihan Jurnalistik 2023 di Kantor Suara Media Group, Jalan Merdeka Timur KM 3 Penanjung Sekadau, Senin (19/6/2023) pagi. Pelatihan  ini dilaksanakan dengan tujuan memberikan pemahaman terkait manajemen redaksi, teknik membuat berita hingga membuat konten kreator.

Adapun narasumber dalam pelatihan tersebut yaitu Kundori, CEO Suara Media Grup, Dina Mariana, Sekretaris PWI yang juga Editor Hi Pontianak, serta Heri Yakop, Pengurus AMSI Kalbar.

“Kita laksanakan pelatihan ini, pertama untuk kaderisasi karena yang ikut ini banyak pelajar magang atau PKL. Kita memberikan wawasan jurnalistik kepada mereka mulai dari manajemen redaksi, penulisan berita, konten kreator, dan lainnya,” kata Pelaksanan Kegiatan, Kundori.

Menurut Kundori, pelatihan menambah wawasan bagi tim redaksi Suara Media Group yang masih pemula. Ia pun berharap, pelatihan ini bisa meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM), tidak hanya bagi kru Suara Media Group sendiri, tapi juga bagi pelajar SMK yang sedang Praktik Kerja Lapangan (PKL). 

“Ini penting karena di Kalbar bahkan tidak ada sekolah jurnalistik. Adanya kan hanya di kampus, tapi pun itu hanya beberapa,” ucap Kundori.

Kundori berharap, pelatihan seperti ini tidak hanya diadakan secara internal saja, tapi juga untuk masyarakat umum khususnya pemuda-pemuda di Kabupaten Sekadau.

“Tidak harus menjadi wartawan, tapi paling tidak kita punya pengetahuan soal jurnalistik,” kata dia.

Hal itu bukan tanpa alasan. Saat ini, arus informasi sangat cepat karena kemajuan teknologi. Bahkan saat bangun tidur saja masyarakat sudah bisa mengakses informasi, baik itu lewat platform resmi media mainstream maupun medsos.

“Jadi, apa yang dibaca itu masyarakat harus tahu. Apakah itu produk jurnalistik atau bukan?,” tuturnya.

Kundori juga menambahkan, bagi pihak terkait yang ingin mengadakan pelatihan jurnalistik maupun media sosial dapat menghubungi media-media yang ada di Sekadau. “Silahkan hubungi media-media yang ada di Sekadau,” pungkas Kundori yang juga Ketua AMSI Kalbar ini. [tim]

Share:
Komentar

Berita Terkini