Streaming Radio Lawang Kuari

Komunitas Pejuang Darah Sekadau Aksi Donor

Editor: Redaksi author photo

Pembukaan Donor Darah yang digelar Komunitas Pejuang Daeah Sekadau kerjasama PMI Sekadau.SUARALAWANGKUARI.COM/Humas Polres

SEKADAU
---Komunitas Pejuang Darah Sekadau bekerjasama dengan PMI menggelar donor darah di Betang Youth Center Jl. Panglima Naga komplek pasar baru, Sabtu (13/2/2021).

Kegiatan ini dilakukan dalam rangka menyambut valentine day atau hari kasih sayang dengan berbagi kasih menyumbang darah untuk kelangsungan hidup manusia.

Bhabinkamtibmas Bripka Subhan Syah Khan menjelaskan, hal ini merupakan upaya menolong sesama serta menjamin ketersediaan darah dalam jumlah mencukupi.

Ketua Komunitas Pejuang Darah, Bripka Subhan mengatakan, kegiatan ini merupakan wujud implementasi Polri peduli kemanusiaan.

Harapan Bripka Subhan, hal ini dapat mendorong motivasi masyarakat untuk turut menyumbangkan darah, tentunya bagi yang memenuhi syarat.

"Bagi pendonor, terlebih dahulu diperiksa tekanan darah, kadar haemoglobin serta interval donor minimal 12 minggu atau 3 bulan sebelumnya," jelasnya.

Bripka Subhan mengibaratkan, menyumbang darah seperti memberi harapan hidup. Arti kata lainnya, setetes darah bermakna sejuta harapan [Humas Polres].

Disiarkan: Radio Suara Lawang Kuari



Share:
Komentar

Berita Terkini