Streaming Radio Lawang Kuari

Camat Ungkap Banjir di Belitang, 864 KK Terdampak

Editor: Layli author photo

Camat Belitang Hermansyah saat dampingi Bupati Aron meninjau banjir

SEKADAU
--- Banjir di Kabupaten Sekadau terus meluas, tak terlebih di Kecamatan Belitang. Setidaknya ada 864 KK yang terdampak dengan ketinggian air mencapai 1 hingga 1,5 meter.

Hal tersebut diungkapkan oleh Camat Belitang Hermansyah pada saat Bupati Sekadau Aron meninjau banjir yang ada di Kecamatan Belitang.l, Jumat (5/11/2021).

"Untuk di Belitang sendiri,  total ada 864 KK yang terendam banjir. yang terparah ada tiga Dusun di Desa Belitang Satu ada 500 KK, sedangkan untuk di Desa Belitang dua, ada 364 yang terparah dengan ketinggian air sekitar 1 sampai 1,5 meter," ungkapnya.

Camat menjelaskan bahwa untuk warga yang akan mengungsi, pihaknya sudah menyiapkan beberapa tempat seperti TK, TPA, SD, SMP, SMA serta GPU Kecamatan Belitang.

"Namun, pada umumnya para warga telah mengungsi ke rumah tetangga. Dan ditempat pengungsian yang kami siapkan ada 2 KK di TK, tiga KK di TPA, dua KK di Koramil, dan ada satu KK petugas kesehatan yang mengungsi dirumah dinas Camat," jelasnya.

Sementara itu, Bupati Sekadau Aron turut prihatin dengan kondisi banjir yang ada di Kecamatan Belitang.

Dirinya berharap agar masyarakat selalu waspada serta meminta kepada pihak Kecamatan Belitang agar terus mengupdate data warga yang terkena musibah banjir.

"Saya berharap agar masyarakat selalu waspada terhadap banjir ini, agar tidak terjadi hal-hal kita inginkan. Selain itu karena curah hujan tinggi, saya minta agar pihak kecamatan menyiapkan tempat pengungsian, serta memberikan data update terbaru kepada kami, sebab hampir semua rumah warga yang ada wilayah tersebut terendam banjir," pungkasnya. [Cil].

Share:
Komentar

Berita Terkini