Streaming Radio Lawang Kuari

Pasien Covid-19 Meninggal Dunia Terus Bertambah di Sekadau

Editor: Redaksi author photo

Plt Kadiskes PP dan KB Sekadau, Henry Alpius

SEKADAU
---Pasien Covid-19 meninggal dunia di Sekadau terus bertambah, Senin (19/7/2021) ada dua orang. Pasien tersebut beralamat di Desa Peniti, Kecamatan Sekadau Hilir, dan Desa Nanga Pemubuh, Kecamatan Sekadau Hulu.

Saat dikonfirmasi kepada Plt Kepala Dinas Kesehatan PP dan KB  Sekadau, Henry Alpius membenarkan bahwa adanya pasien positif Covid-19 yang meninggal diruang isolasi RSUD Sekadau, dan satu orang meninggal diruang IGD RSUD Sekadau.

"Iya ada satu yang meninggal di ruang isolasi, asal Desa Nanga Pemubuh, dan satu orang dari Desa Peniti yang meninggal di ruang IGD RSUD Sekadau," ujar Henry Alpius pada Senin (19/7/2021).

Dijelaskannya, kedua pasien tersebut akan langsung dimakamkan pagi ini, ditempat pemakaman masing-masing wilayah.

Dirinya juga mengatakan bahwa sebelumnya pada pagi hari, tadi ada pasien yang meninggal akibat Covid-19, dan telah dimakamkan oleh gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 Kabupaten Sekadau, dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

Dengan bertambahnya pasien meninggal, ia terus menghimbau agar masyarakat tidak kendor dalam menerapkan protokol kesehatan. Sebab, Covid ini bukan aib.

"Saya minta agar tetap mematuhi protokol kesehatan 5M yaitu, mencuci tangan pakai sabun dan air mengalir, memakai Masker, menjaga Jarak, menjauhi kerumunan, serta membatasi mobilisasi dan interaksi," pintanya. 

Berdasarkan data yang dihimpun dari https://piko.sekadaukab.go.id/, (Pusat Informasi dan Komunikasi) Kabupaten Sekadau, untuk total Kasus terkonfirmasi Covid-19 di kabupaten Sekadau berjumlah 39 orang, negatif, 3,701, sedang dirawat 19,  menunggu hasil, 192, sembuh  1965, dan meninggal 55 orang.(Cil).

Share:
Komentar

Berita Terkini