Landak (Suara Lawang Kuari) - Polres Landak melalui Kasi Propam, IPDA Bernadus Didy Kusnadi, mengingatkan seluruh anggota Polri di wilayah tersebut untuk tetap menjaga profesionalitas dan netralitas dalam setiap tahapan Pilkada serentak 2024. Hal ini menjadi upaya Polres Landak untuk mendukung terselenggaranya demokrasi yang sehat, berkualitas, dan transparan.Kasi Propam Polres Landak bersama anggota. [SK]
Dalam keterangannya, Senin (18/11/2024), IPDA Bernadus menegaskan bahwa netralitas Polri adalah kewajiban mutlak yang tidak dapat ditawar. Anggota Polri dilarang keras mendukung atau memihak pasangan calon mana pun.
“Anggota Polri tidak diperbolehkan mendukung atau memihak kepada pasangan calon. Pelanggaran terhadap prinsip netralitas ini akan berujung pada sanksi tegas sebagaimana diatur dalam peraturan perundang-undangan,” tegasnya.
IPDA Bernadus juga menekankan tugas utama Polri dalam Pilkada adalah menjaga keamanan, ketertiban, dan kelancaran seluruh proses tanpa keberpihakan.
“Netralitas merupakan prinsip utama yang harus dipegang oleh setiap anggota. Tugas kita adalah mengamankan dan mengawal proses Pilkada, bukan terlibat dalam politik praktis atau mendukung calon tertentu. Ini penting untuk menjaga kepercayaan masyarakat terhadap institusi Polri,” jelasnya.
Sebagai bentuk komitmen menjaga integritas Polri, IPDA Bernadus menegaskan bahwa pelanggaran prinsip netralitas akan ditindak tegas.
“Kami tidak akan ragu memberikan tindakan disiplin kepada anggota yang terbukti melanggar. Ini sebagai bentuk komitmen kami dalam menjaga integritas dan profesionalitas institusi,” tambahnya.
Untuk memastikan netralitas seluruh personel, IPDA Bernadus mengungkapkan pentingnya pengawasan internal selama masa Pilkada.
“Kami akan terus memonitor dan mengawasi setiap tindakan personel selama masa Pilkada. Ini adalah tanggung jawab kita bersama untuk memastikan demokrasi berjalan dengan adil dan transparan,” katanya.
Selain itu, ia meminta seluruh personel menjadi teladan dalam menjunjung tinggi profesionalitas dan menjaga kepercayaan masyarakat terhadap Polri.
Dengan komitmen kuat Polres Landak terhadap profesionalitas dan netralitas, diharapkan Pilkada serentak 2024 dapat berlangsung aman, tertib, dan sesuai dengan prinsip demokrasi yang adil.[SK]